Pada hari Jumat 31 Januari 2014 bertempat di ruang 1315.0049 kompleks Harmonie kampus Universitas Groningen, PPI Groningen kembali mengadakan Indonesia Science Café (ISC). Program Divisi Ilmiah dan Kelimuan PPI Groningen ini merupakan acara reguler yang dijadwalkan berlangsung setiap bulan.
ISC edisi Januari 2014 menampilkan dua pembicara dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis-Universitas Groningen dan dihadiri oleh sekitar 24 peserta mahasiswa Indonesia di Groningen dari berbagai disiplin ilmu. Pembicara pertama, yaitu Ronny Prabowo, membawakan topik yang berjudul “Human Cooperation and the Role of Accounting”. Materi yang bersifat konseptual ini sangat menarik dan mengundang diskusi seru terkait dengan bagaimana peran para akuntan di masa mendatang mengingat kemajuan teknologi informasi saat ini yang mulai menggantikan tugas akuntan yang tadinya dikerjakan secara manual.
Pembicara kedua, yaitu Hengki Purwoto, memaparkan sebagian dari hasil riset doktoralnya dengan judul “Political Economy of Public Infrastructure Investment”. Dengan menggunakan sampel lebih dari 100 negara berkembang dan negara maju, riset ini mencoba menelaah pengaruh dari faktor-faktor politis terhadap maju tidaknya pengembangan infrastruktur publik pada suatu negara. Berdasarkan model persamaan yang dihasilkan dalam riset ini, tata kelola (governance) ternyata merupakan faktor penentu, dan menariknya partai politik tidak siginifikan pengaruhnya terhadap pembangunan infrastruktur publik.
ISC edisi Januari 2014 yang dimulai pada pukul 16.00 dan berjalan sekitar 1,5 jam ini, sebagaimana biasa ditutup dengan pemberian sertifikat dan kenang-kenangan kepada kedua pembicara. Untuk ISC edisi Februari 2014 direncakan akan diisi dengan tema dari bidang ilmu Hukum. Informasi nama pembicara, tanggal dan tempatnya akan diumumkan kemudian dan terbuka bagi siapa saja yang berkeinginan untuk menambah wawasan dan bertemu dengan mahasiswa Indonesia di Groningen.